Rombongan PDAM Kabupaten Bogor Melakukan Kunjungan Ke PDAM Giri Menang


Kunjungan kerja rombongan PDAM Kabupaten Bogor ke PDAM Giri Menang

Mataram. 2 Februari 2016, bertempat di ruang rapat kantor PDAM Giri Menang, Direksi beserta jajaran Kepala Bagian PDAM Giri Menang menerima kunjungan PDAM Kabupaten Bogor. Kedatangan rombongan kunjungan tersebut bertujuan untuk membahas pengadaan tanah dan perlindungan tanah sumber air baku karena sehubungan akan dilaksanakannya pengadaan tanah sumber air baku sebagai upaya dalam penambahan kapasitas guna peningkatan cakupan pelayanan di wilayah Kabupaten Bogor.

Peserta yang turut hadir dalam kunjungan tersebut sebanyak 16 orang yang terdiri dari Direksi, Kepala Bagian, Kasubag, staf dan Dewan Pengawas PDAM Kabupaten Bogor dan unsur pemerintah Daehrah Kabupaten Bogor.

Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini pada sambutannya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rombongan kunjungan dari PDAM Kab. Bogor yang sudah menjadwalkan kedatangannya untuk melakukan silaturrahim ke kantor PDAM Giri Menang. Menurutnya ini merupakan suatu kehormatan bagi PDAM Giri Menang.

Pada kesempatan yang sama, ketua rombongan yang sekaligus menjadi Dewan Pengawas PDAM Kabupaten Bogor, Alla Asmara menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada pihak PDAM giri Menang yan telah berkenan menerima dan menyambut dengan suasana penuh kehangatan.

Alla juga menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya ke PDAM Giri Menang yakni ingin mengetahui bagaimana sesungguhnya proses penguasaan terkait dengan sumber mata air. Karena menurutnya di PDAM Kab. Bogor ditemukan beberapa kendala yang dihadapi. Salah satunya adanya perbedaan yang sangat besar antara harga berdasarkan appraisal dengan harga yg ditetapkan si pemilik tanah di wilayah sumber mata air. “hal tersebut yang menjadi kendala pada PDAM Kab. Bogor dalam menguasai titik sumber-sumber mata air tersebut,” Ujarnya.

Berlanjut dalam kesempatan sesi tanya jawab, Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini memberikan pemaparan satu persatu terkait tahapan pengadaan tanah melalui penyertaan modal daerah dan tahapan pengadaan tanah melalui jual beli. Tanya jawab berlangsung sangat aktif dan penuh keakraban.