Gambar Berita

PDAM Giri Menang Terima Kunjungan Komisi II DPRD Kota Mataram

Mataram-Rabu 3 Juli 2019, dalam rangka menjalankan tugas sesuai dengan jadwal acara kegiatan DPRD Kota Mataram Masa Sidang III, Tahun Dinas 2018-2019, dimana salah satunya adalah Kunjungan Kerja (Kunker) komisi-komisi DPRD Kota Mataram di Dalam Daerah. Dalam hal ini melaksanakan kunjungan ke PDAM Giiri Menang

Dalam kunjungannya, rombongan Komisi II DPRD Kota Mataram diterima oleh Direktur Teknik PDAM Giri Menang Maman Rahman Danis, didampingi Kepala Bagian Sekretariat Perusahaan Syahrir Syair beserta Jajaran Kepala Bagian lainnya.

Pada kesempatan tersebut, melalui Kabag Sekper PDAM Giri Menag Syahrir Syair menyampaikan terima kasihnya kepada rombongan Komisi II DPRD Kota Mataram yang telah menjadwalkan diri untuk melaksanakan kunjungan ke PDAM Giri Menang.

Beberapa point inti yang dibahas dalam kunjungan tersebut yakni terkait APBD Perubahan, Deviden, Retribusi sampah sampai dengan bagaimana persiapan/rencana jangka panjang menghadapi isu kemarau panjang seperti yang diumumkan oleh BMKG NTB. Kegiatan diskusi berjalan dengan baik dan kondusif sampai akhir acara kunjungan


Selengkapnya
Gambar Berita

PDAM Giri Menang Terima Kunjungan Komisi II DPRD Kota Mataram

Mataram-Rabu 3 Juli 2019, dalam rangka menjalankan tugas sesuai dengan jadwal acara kegiatan DPRD Kota Mataram Masa Sidang III, Tahun Dinas 2018-2019, dimana salah satunya adalah Kunjungan Kerja (Kunker) komisi-komisi DPRD Kota Mataram di Dalam Daerah. Dalam hal ini melaksanakan kunjungan ke PDAM Giiri Menang

Dalam kunjungannya, rombongan Komisi II DPRD Kota Mataram diterima oleh Direktur Teknik PDAM Giri Menang Maman Rahman Danis, didampingi Kepala Bagian Sekretariat Perusahaan Syahrir Syair beserta Jajaran Kepala Bagian lainnya.

Pada kesempatan tersebut, melalui Kabag Sekper PDAM Giri Menag Syahrir Syair menyampaikan terima kasihnya kepada rombongan Komisi II DPRD Kota Mataram yang telah menjadwalkan diri untuk melaksanakan kunjungan ke PDAM Giri Menang.

Beberapa point inti yang dibahas dalam kunjungan tersebut yakni terkait APBD Perubahan, Deviden, Retribusi sampah sampai dengan bagaimana persiapan/rencana jangka panjang menghadapi isu kemarau panjang seperti yang diumumkan oleh BMKG NTB. Kegiatan diskusi berjalan dengan baik dan kondusif sampai akhir acara kunjungan


Selengkapnya
Gambar Berita

PDAM Giri Menang Gandeng Kejari Mataram

MATARAM-Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang menggandeng Kejaksaan Negeri (Kejari) Mataram. kerjasama ini dihajatkan khusus untuk bantuan hukum bidang perdata dan tata usaha negara (Datun).

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Mataram, I Ketut Sumedane mengatakan, salah satu bentuk kerjasama itu misalnya, bila ada pelanggan yang menunggak pembayaran air, Kejari Mataram siap membantu penagihan terhadap konsumen. “kalau ada yang menunggak, kita bisa bantu PDAM nagih pelanggan langsung ,” katanya, Selasa kemarin (2/7)

Lontaran itu ditegaskan saat menandatangani nota kesepahaman (MoU)dengan Direktur Utama PDAM Giri Menang l. Ahmad Zaini. Baginya, pemberian bantuan hukum perdata kepada instansi pemerintah, BUMN dan BUMD merupakan salah satu dari tugas pokok kejaksaan.

Seperti beberapa penagihan hotel misalnya, Kejari Mataram memberikan pendampingan hukum jika pelanggan tidak membayar. Selain itu, pendampingan juga diberikan kepada pihak ketiga seperti kontrak kerja sama atau pengerjaan proyek lewat TP4D.

Selain itu, PDAM Giri Menang juga bisa meminta penjapat jika menghadapi masalah dengan konsumen maupun penambahan aset, “kita siap memberikan pendampingan hukum,” singkatnya.

Sementara itu, Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini mengatakan, kerjasama lanjutan ini sudah berlangsung lama. Pihaknya tidak bisa lepas dari permasalahan dengan pelanggan.

Selama ini, pendam[pingan hukum dari Kejari tetap berjalan dengan baik. perpanjangan kerjasaa ini disebutnya bentuk koordinasi yang terus dijalin. Terlebih PDAM Giri Menang juga sangat memerlukan masukan dan kritikan, terutama dalam hal yang berhubungan dengan konsumen, seperti pelanggan yang melalaikan kewajibannya.

Ketika ada persoalan terkait dengan konsumen, jelasnya, PDAM bisa mendapatkan pendampingan dari Kejari Mataram. termasuk bantuan hukum sebagai lembaga negara.

“Kami tentu bisa mengambil langkah sesuai dengan aturan yang berlaku. Kerjasama dengan Kejari Mataram terus berjalan dengan baik,” singkatnya.

 

Sumber. Koran Harian Radar Lombok


Selengkapnya
Gambar Berita

RAKERDA. PERPAMSI NTB Tingkatkan Penguatan Organisasi PDAM Se-NTB

Mataram-Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Persatuan Perusahaan Air Minum Seluruh Indonesia (Perpamsi) NTB kembali diselenggarakan di Hotel Santika dengan mengangkat tema “ Dengan Rakerda Perpamsi NTB Kita Tingkatkan Penguatan Organisasi PDAM Se-NTB” (27/6).

Sesuai dengan tema yang diangkat pada Rakerda tahun ini, PD Perpamsi NTB bertekad untuk menguatkan organisasi PDAM di NTB. Pasalnya dari 8 PDAM yang ada di NTB, ada beberapa PDAM yang termasuk kategori Kurang sehat bahkan ada juga yang masuk kategori sakit. Atas dasar permasalahan tersebut pada moment rakerda kali ini melalui Ketua PD Perpamsi NTB, L. Ahmad Zaini akan melakukan penguatan untuk segera berbenah mengevaluasi satu persatu PDAM di NTB ini untuk sama-sama terbebas dari permasalahan sehingga tidak ada lagi pdam yang kurang sehat atau bahkan sakit lagi di NTB.

Acara Rapat Kerja Daerah PD Perpamsi NTB dibuka langsung oleh Ketua PD PERPAMSI NTB L. Ahmad Zaini. Pria yang juga menjabat Dirut PDAM Giri Menang itu akan mengupas tuntas satu demi satu ragam permasalahan yang dihadapi masing-masing PDAM di NTB.

Beberapa pembahasan yang dibahas dalam rapat tahunan tersebut diantaranya pemantapan sekaligus mereview dan mengevaluasi kembali usulan-usulan baik yang sudah terlaksana maupun yang belum terlaksana lengkap dengan apa saja permasalahan/hambatan yang ditemukan dilapangan. Selain itu dilakukan juga diskusi panel oleh perwakilan masing-masing PDAM untuk memaparkan kondisi PDAM masing-masing yang bertujuan untuk mendiagnosis permasalahan masing-masing untuk bersama-sama mencarikan solusi.

Selain itu dibahas juga program Rencana Kegiatan jangka pendek dan jangka panjang serta pembahasan lain yang tidak kalah penting terkait kemajuan dan perkembangan PDAM.

Seperti pada rakerda-rakerda sebelumnya, kegiatan ini selalu dihadiri oleh Sekretaris Umum PP Perpamsi Ir. Mujiaman Sukirno, Ketua PD Perpamsi NTB L. Ahmad Zaini, Kepala BWS NT 1 NTB Hendra Ahyadi, Kasie Pelaksana BPPW NTB Indra Juliraf, Kepala Biro Penyehatan Dwike Rianta, Perwakilan Satker PK-SPAM NTB, Direksi/Perwakilan PDAM Se-NTB, Sekretaris dan Bendahara PD PERPAMSI NTB serta beberapa Kepala Bagian terkait PDAM Giri Menang.

Formasi tersebut terbilang cukup lengkap, sehingga bisa lebih maksimal dalam melakukan evaluasi, kajian-kajian usulan, saran dan solusi dari dan untuk masing-masing PDAM.

Kegiatan tersebut berjalan dengan sangat efektif dan menghasilkan beberapa poin penting yang siap untuk dikawal dan ditindak lanjuti sehingga membangkitkan kembali semangat PD Perpamsi NTB untuk lebih baik lagi kedepannya.

Selanjutnya kegiatan Rakerda Perpamsi NTB ditutup oleh Sekretaris Umum PP Perpamsi Bapak Ir. Mujiaman Sukirno setelah diberikan mandat oleh Ketua PD Perpamsi NTB L. Ahmad Zaini untuk berkenan memberikan sedikit kesimpulan dan menutup langsung acara.


Selengkapnya
Gambar Berita

Informasi Pelayanan PDAM Giri Menang

Sehubungan dengan adanya perbaikan kebocoran pada pipa jenis ACP 12 Inch di Jl. Pejanggik, tepatnya di seberang toko buku Gramedia, Pajang. Pengerjaan perbaikan tersebut akan berdampak pada gangguan sementara distribusi air ke wilayah Jl. Selaparang, Mayura, Jl. AA. Gde. Ngurah, Jl. Sultan Hasanudin (sebagian), Jl. Pejanggik, Monjok, Pajang, Jl. Yos Sudarso dan sebagian Wilayah Ampenan.

Perbaikan dilakukan hari ini, Selasa, (25/6) mulai pukul 09.30 s.d 15.00. Distribusi air diperkirakan akan kembali normal dalam kurun waktu 3 – 4 Jam setelah perbaikan selesai.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Mohon maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanannya. Terima kasih

      Ttd,

 

Manajemen 


Selengkapnya
Gambar Berita

Informasi Pelayanan PDAM Giri Menang

Sehubungan dengan adanya perbaikan kebocoran pada pipa jenis PVC 16 Inch di Jl. TGH. Abdul Karim, Rumak. Pengerjaan perbaikan tersebut akan berdampak pada gangguan sementara distribusi air ke wilayah Kec. Kediri: Desa Gelogor, Desa Ombe Baru, Desa Beleka, Desa Rumak, Desa Banyumulek. Kec. Gerung: BTN Pemda, Desa Gerung Utara, Serung Selatan, Mesanggok, Gapuk, Taman Ayu, Kebon Ayu, Giri Tembesi, Banyu Urip. Kec. Lembar: Se-Kec. Lembar termasuk ASDP dan Pelindo

Perbaikan dilakukan hari ini, Senin, (24/6) mulai pukul 08.00 s.d 15.00. Distribusi air diperkirakan akan kembali normal dalam kurun waktu 2 x 24 Jam setelah perbaikan selesai.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Mohon maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanannya. Terima kasih

 

      Ttd,

 

Manajemen 


Selengkapnya
Gambar Berita

Mengabdi Untuk Daerah, Berprestasi Tiada Henti

Rayakan HUT Ke-39, PDAM Giri Menang Umrahkan Pegawai

GIRI MENANG-Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang merayakan puncak peringatan Hari Ulang Tahunnya yang ke-39 kemarin (17/6) di Hotel Lombok Plaza. Tahun ini, tema HUT PDAM Giri Menang adalah Mengabdi Untuk Daerah. Dalam rangkaian acara ini, PDAM Giri Menang membagikan berbagai macam doorprize untuk karyawannya. Salah satunya yakni hadiah umrah gratis.

“Bagi yang muslim, hadiahnya umrah gratis. Yang non muslim, peruntukannya bisa kegiatan rohani lainnya,” kata Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini.

Hadir dalam acara tersebut Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid, Ketua DPRD Lobar Imam Kafali hingga Sekda Kota Mataram H. Effendi Eko Saswito mewakili Walikota Mataram, H. Ahyar Abduh. Ketiganya berkesempatan mengundi sejumlah nama pegawai-pegawai yang beruntung mendapat kesempatan umrah gratis tahun ini. Mereka adalah Kepala Bagian NRW Silvia Susanti, Kepala Seksi Meter Air Zaenudin, Staf Bagian Produksi Kemas Ahmad Yani, dan Staf Bagian Umum Nurdin.

Bupati Lobar H Fauzan Khalid mengapresiasi sejumlah kemajuan yang dicapai PDAM Giri Menang di usia yang ke-39 Tahun. Menurutnya perusahaan ini adalah perusahaan yang sangat sehat dan memiliki progress pertumbuhan yang meyakinkan. “ Berbicara prestasi dari segi bisnis, kita layak berbangga dengan PDAM Giri Menang,” ujar Fauzan.

Fauzan menilai banyak capaian yang telah diraih PDAM Giri Menang di usianya saat ini. Salah satunya, PDAM Giri Menang menjadi perusahaan air minum dengan prevalensi rasio terbaik seluruh Indonesia. Karena rasio pegawai saat ini adalah 1,8 orang melayani 1000 pelanggan. “Ini menandakan PDAM Giri Menang saat ini merupakan perusahaan yang sehat,” terangnya.

Sehingga, tugas PDAM Giri Menang saat ini adalah mempertahankan prestasi dan meningkatkannya. “Saya percaya dengan manajemen saat ini, jangankan mempertahankan tetapi saya yakin akan ditingkatkan,” yakinnya.

Namun demikian, ia memberikan beberapa catatan danpesan kepada jajaran manajemen PDAM Giri Menang. Pertama yakni menjaga sumber mata air. Karena Fauzan mengatakan akan semakin banyak manusia yang membutuhkan air bersih di masa mendatang. Sementara sumber air semakin sedikit. Sehingga PDAM diminta mampu menjaga sumber airnya. “PDAM harus terlibat aktif menjaga dan meremajakan sumber air,” pesan Fauzan.

Kedua, Fauzan berpesan agar pihak PDAM meningkatkan kualitas pelayanan dan kepuasan pelanggan. Meskipun ini dikatakannya sulit untuk memuaskan pelanggan secara keseluruhan, namun keluhan pelanggan harus menjadi motivasi untuk berbenah dan meningkatkan pelayanan yang lebih baik. ketiga, ia berharap kehadiran PDAM Giri Menang bisa mensukseskan program nasional 100-0-100. Dimana 100 persen masyarakat Lombok Barat maupun Kota Mataram bisa 100 persen menikmati air bersih.

Sementara Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini menjelaskan, untuk pemeliharaan sumber air pihak perusahaan  telah menyiapkan dana CSR kepada desa yang memiliki sumber air. Jumlahnya sekitar Rp. 1,5 Miliar dengan Rp. 825 Juta telah disalurkan ke sejumlah desa yang ada di wilayah Kecamatan Lingsar dan Narmada. “Kami memang siapkan anggaran CSR itu untuk arahnya ke sana. Masyarakat desa sumber air bisa menjaga Kawasan sumber mata air,” jelasnya.

Tidak hanya itu, sebagai rangkaian hari ulang tahunnya, PDAM Giri Menang menyalurkan 1.500 paket sembako bagi warga sekitar sumber air PDAM. Memberikan santunan bagi anak yatim putra-putri pegawai PDAM Giri Menang. Ditambah dengan menggratiskan tagihan rekening air untuk 525 masjid dan musholla di seluruh Lombok Barat dan Kota Mataram selama bulan puasa. “Kami juga menggelar Lomba Tahfiz putra-putri keluarga besar PDAM, hingga pemberian souvenir kepada pelanggan yang membayar pada tanggal 14 juni,” lanjut Zaini.

Berbagai program ini adalah terobosan baru yang dilakukan PDAM Giri Menang. Ia berharap program ini tetap dilakukan ke depan sesuai dengan kondisi fiscal yang ada. 39 tahun PDAM berdiri, Zaini hampir mengikuti perkembangan perusahaan daerah ini sejak tahun 1991. Ia mengaku ingat betul bagaimana perkembangan PDAM di tahun 2011 ketika dirinya menjabat sebagai Direktur Utama di periode pertama.

“saat itu ada 69 ribu pelanggan dengan jumlah pegawai 260 orang. Sekarang pelanggan PDAM pada posisi 150 ribu dengan jumlah pegawai yang sama. Maka ini adalah suatu keberhasilan. Maka ini adalah suatu keberhasilan,” jelasnya.

Berbagai penghargaan lain juga diraih PDAM. Berdasarkan audit BPKP, PDAM Giri Menang berada di posisi kelima pengelolaan manajemen terbaik. PDAM Giri Menang menjadi satu-satunya perusahaan air minum di luar pulau jawa yang berhasil meraih kategori terbaik. “ Ini tidak lepas dari dukungan Bupati Lobar dan Walikota Mataram. Seluruh mitra kerja serta warga Lobar dan Kota Mataram sehingga PDAM bisa seperti saat ini,” ucapnya.

Terrkait adanya pelayanan ada yang kurang berkenan atau keluhan-keluhan pelanggan, Zaini tidak menampik hal tersebut. Keluhan ini dikatakannya akan menjadi motivasi bagi manajemen PDAM Giri Menang untuk terus berbuat lebih baik lagi. “Itu akan menjadi tantangan bagi kami,” cetusnya.  Setiap masalah bagi Zaini harus diselesaikan. Sedangkan tantangan harus dihadapi untuk menjadi pemenang.

 

 Sumber: Koran Harian Lombok Post


Selengkapnya
Gambar Berita

39 Tahun PDAM Giri Menang Mengabdi Untuk Daerah

Mataram – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) PDAM Giri Menang Ke-39 terbilang cukup meriah. Beraneka souvenir dalam bentuk tumblr dibagikan kepada pelanggan PDAM Giri Menang khususnya yang membayar tagihan rekening air pada hari ini, Jum’at (14/6) (selama persediaan masih ada). selain itu, pemilihan tumblr sebagai souvenir sekaligus untuk mendukung mewujudkan NTB bebas sampah (Zero waste) khususnya sampah plastik.

Mengangkat tema “39 Tahun PDAM Giri Menang Mengabdi Untuk Daerah” sangatlah tepat dengan apa yang telah dilakukan oleh PDAM Giri Menang selama ini. Pasalnya, selain air, sembako, dan bentuk bakti sosial lainnya, PDAM juga rutin memberikan dana CSR kepada masyarakat di sekitar sumber air yang peruntukannya untuk menjaga kelestarian ekosistem sumber daya alam seperti penanaman pohon dll, agar alam dan ketersediaan air bisa tetap terjaga dengan baik, penerimaan bantuan dana CSR tersebut diwakilkan oleh Kepala Desa masing-masing dan biasanya penyerahannya dilakukan oleh Bupati, didampingi oleh Dirut PDAM.

Untuk tahun ini saja PDAM Giri Menang menggelontorkan dana CSR senilai lebih kurang 1 M. tentunya semua itu kembali untuk masyarakat dan menjaga kelestarian alam.

Tak hanya itu, rangkaian-rangkaian kegiatan HUT PDAM Giri Menang Ke-39 juga sudah dilaksanakan sejak satu bulan yang lalu, Mulai dari bakti sosial pembagian sembako di lingkungan PDAM untuk pegawai tidak tetap dan outsourcing, Pembagian sembako di sekitaran sumber mata air meliputi Dua Kecamatan (22 Desa) dengan total keseluruhan paket sembako sebanyak 1.500 paket, lomba Tahfiz untuk putra-putri karyawan PDAM Giri Menang, hingga pembebasan biaya tagihan air untuk Masjid dan Musholla di seluruh Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram, sebanyak 525 Masjid dan Musholla yang terdaftar sebagai pelanggan PDAM.

Program pembebasan biaya tagihan rekening air untuk Masjid dan Musholla selama satu bulan (Pemakaian Mei pembayaran Juni) tersebut merupakan kegiatan baru sekaligus inovasi PDAM untuk megoptimalkan Bulan Ramadhan yang tidak jauh bertepatan dengan hari ulang tahun PDAM yang jatuh pada tanggal 14 Juni 2019. Semoga kegiatan positif seperti ini dapat terus dilakukan di tahun-tahun yang akan datang. itu juga diharapkan dapat membantu meringankan beban pengurus Masjid/Mushalla dalam hal beban biaya pemakaian air PDAM dan berharap agar air PDAM tersebut dapat bermanfaat bagi jamaah di Masjid dan Musholla.

Dalam sambutannya Direktur Utama PDAM PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh karyawan PDAM karena telah bersungguh-sungguh mencurahkan daya dan upaya dalam membangun Perusahaan ini menjadi lebih baik lagi dari tahun ke tahun sehingga mendapatkan kepercayaan yang tinggi dari pelanggan di dalam pelayan kepada konsumen. Dalam hal lain Dirut PDAM menghimbau kepada seluruh karyawan agar selalu menjaga amanat perusahaan agar tehindar dari penyalahgunaan wewenang dan jabatan yang mengakibatkan buruknya nama perusahaan di mata konsumen, karena beliau juga menerima berbagai macam kritik dan saran dari berbagai lapisan masyarakat terkait dengan pelayan PDAM.

Tak hanya itu, Puncak rangkaian acara HUT PDAM Giri Menang Ke-39 yang dibalut dengan Tasyakuran dan Halal Bihalal digadang-gadang tak kalah serunya. Pasalnya kegiatan yang rencananya akan dilaksanakan pada hari Senin, 17 Juni 2019,  bertempat di Hotel Lombok Plaza tersebut akan dimeriahkan dengan pencabutan kupon undian berhadiah Paket Umroh Gratis. Kegiatan tersebut akan dihadiri oleh seluruh karyawan PDAM, juga dihadiri oleh tamu undangan dari lingkup OPD Lombok Barat, OPD Kota Mataram, Mitra Kerja, dan para Stakeholder terkait.

 

PDAM Giri Menang. Tumbuh & Berkembang Bersama Pelanggan..


Selengkapnya
Gambar Berita

Syawalan di Hari Pertama Kerja

Setelah libur Hari Raya Idul Fitri 1440 H, pada hari Senin tanggal 10 Juni 2019, Pegawai di lingkup Perusahaan Daerah Air Minum Giri Menang mengawali hari pertama bekerja dengan menggelar acara Syawalan di Halaman Kantor PDAM Giri Menang. Kegiatan tersebut dilakukan setelah rutinitas apel pagi.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1440 H, dan mengharapkan dengan momentum ini menjadi titik balik, dan memperbaiki semangat kerja dengan meningkatkan lagi kepedulian kita kepada perusahaan. Selanjutnya, atas nama manajemen dan keluarga, L. Ahmad Zaini mengucapkan permohonan maaf nya dihadapan seluruh karyawan agar kita sama-sama ikhlas untuk saling memaafkan.

Acara diakhiri dengan berjabat tangan dan saling memaafkan yang dimulai dari Direksi, Kepala Bagian dan diikuti seluruh pegawai lainnya.


Selengkapnya