PDAM Giri Menang dan Bank Mandiri Jalin Kerjasama Pembayaran Tagihan Rekening Air


Direktur Utama PDAM H. L. Ahmad Zaini. S.Si., MT. Didampingi Direktur Umum PDAM GM H. Dharmawi SE be

Mataram, PDAM Giri Menang tak hentinya melakukan terobosan-terobosan yang sifatnya menguntungkan dan memudahkan pelanggan. Setelah melakukan kerjasama dengan Bank NTB beberapa waktu lalu, kini PDAM GM lagi-lagi melakukan penandatanganan perjanjian  kerjasama dengan Bank Mandiri Area Mataram terkait pembayaran. Ini sangat menguntungkan pelanggan. Dan memang seperti inilah tujuan PDAM GM untuk selalu memberikan kepuasan kepada pelanggan.

Pada sambutannya dirut PDAM GM. HL Ahmad Zaini mengatakan “ini merupakan kerjasama yang ke delapan dengan pihak Bank Mandiri”  sudah ada tujuh lembaga maupun Bank yang ikut pembayaran tagihan rekening PDAM. Pelayanan kualitas menjadi salah satu hal penting yang harus diperhatikan guna memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan.  Selain itu, Zaini juga tidak lupa mengucapkan terima kasihnya kepada Bank Mandiri atas kerjasamanya.

Dengan demikian diharapkan kualitas layanan, khususnya melalui Bank Mandiri lebih baik kedepannya. Sehingga pelanggan bisa menikmati pelayanan yang baik dari Bank Mandiri. “kalau kualitasnya terbaik, pasti akan dipilih. Kalau unggul, itulah hikmah dari keberhasilan itu, saya yakin Bank Mandiri memberikan kontribusi yang terbaik” ujarnya.  Zaini juga berharap tidak hanya kerjasama pada pembayaran tagihan saja, akan tetapi ada program lain yang bisa dikerjasamakan untuk keberlanjutan kedepannya.

Sementara itu Vice Manager Bank Mandiri Area Nusra, Putu Apriyanto mengatakan untuk pembayaran ini terbuka di all chanel Bank Mandiri. Dimana Mandiri siap untuk bersaing dengan perusahan atau lembaga lainnya yang melakukan kerjasama dengan PDAM Giri Menang. “ semua fasilitas Bank Mandiri siap melayani nasabah pelanggan PDAM.” Jelasnya.

Bila ada pemberian pelayanan yang maksimal pada para nasabah, makan akan mendapatkan kepuasan layanan. Dimana kepuasan nasabah menjadi hal terpenting yang jadi tolak ukur pelayanan. “pelayanan terbaik siap kami berikan pada pelanggan PDAM maupun nasabah Bank Mandiri” ujarnya. Putu juga mengatakan “paling lama dua bulan kedepan aplikasi pembayaran telah siap di semua item Bank Mandiri”.