Gambar Berita

Sambutan Pagi Dirut Pdam Giri Menang

Senin, 27 Februari 2017, Direktur Utama PDAM Giri Menang memimpin kegiatan apel rutin pagi hari ini. Bertempat di halaman kantor PDAM Giri Menang, Bapak H. L. Ahmad Zaini memberikan sambutannya mengenai beberapa informasi terkait dengan keluhan dan saran dari pelanggan, imbauan mengenai kinerja pegawai di waktu-waktu produktif, dan persiapan Pekan Olahraga Perusahaan Air Minum Nasional dan Seni (PORPAMNAS) di Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan masalah pertama yakni mengenai keluhan masyarakat mengenai kualitas pelayanan PDAM Giri Menang. Tingginya pengaduan terhadap pelayanan PDAM menjadi PR yang masih harus terus di benahi. Sejauh ini memang kualitas pelayanan sudah cukup baik, namun tetap saja hal tersebut perlu di maksimalkan demi kenyamanan para pelanggan. Beliau juga mengimbau kepada para pegawai untuk selalu memberikan informasi terbaru mengenai hal-hal yang berkaitan dengan PDAM seperti kebocoran, pemasangan pipa baru, dan perbaikan pipa distribusi agar dapat segera di sampaikan ke masyarakat melalui website resmi PDAM Giri Menang.

Masalah kedua yaitu berkaitan dengan pemanfaatan dan optimalisasi kinerja pegawai saat berada di kantor. Penggunaan telepon genggam (handphone) saat di kantor perlu di minimalisir agar tidak mengganggu pekerjaan dan waktu selama berada di kantor. “Manfaatkan waktu kerja sebaik-baiknya. Kurangi melakukan hal-hal yang kurang produktif dan dapat mengganggu pekerjaan.” Ungkapnya.

Masalah terakhir adalah berkaitan dengan persiapan penyelenggaraan PORPAMNAS di NTB. Bapak H. L. Ahamd Zaini mengimbau kepada seluruh pegawai untuk tetap menjaga kekompakan dan tetap berkoordinasi dengan baik demi kelancaran dan kesuksesan acara tersebut. “sebagai tuan rumah penyelenggaraan acara tentu kita harus mempersiapkan segala sesuatunya sebaik mungkin demi kelancaran berjalannya acara” ujarnya.

Terkait kepanitiaan dan penentuan waktu penyelenggaran akan di koordinasikan secepatnya dengan DPP. Sehingga keputusan mengenai kedua hal tersebut sudah harus disepakati dalam waktu dekat ini. Perlu diketahui bahwa penyelenggaraan PORPAMNAS rencananya akan diadakan sekitar bulan Mei. Namun, hingga saat ini penentuan tanggal pasti apakah akan diadakan di awal, pertengahan, atau di akhir bulan Mei masih dalam tahap kesepakatan. Mengingat pada bulan tersebut juga bertepatan pada bulan Puasa. 


Selengkapnya
Gambar Berita

Soroti Aturan Denda dan Pembengkakan Tarif Air, Warga Datangi Kantor PDAM

Mataram – Puluhan demonstran yang berasal dari Gerakan Peduli Pembangungan Desa (GPPD) mendatangi kantor PDAM Giri Menang pada hari Selasa, 21 Februari 2017. Massa menuntut klarifikasi dari PDAM Giri Menang terkait dengan beberapa hal yaitu keluhan mengenai pembengkakan pembayaran tarif PDAM di kalangan rumah tangga, kemacetan air yang terjadi di daerah Labuapi, Denda yang dikenakan oleh PDAM dan asumsi mengenai PDAM merupakan perusahaan yang berorientasi bisnis. Kedatangan puluhan demonstran tersebut diterima langsung oleh Direktur Utama PDAM Giri Menang, Bapak L. Ahmad Zaini di halaman kantor PDAM Giri Menang.

Dalam aksinya, salah seorang demonstran mengungkapkan bahwa di daerah Jempong warga mendapatkan intensitas air yang sama namun dalam beberapa bulan terakhir salah satu rumah mengalami pembengkakan dalam pembayaran tarif air PDAM. Selain itu, ia juga mengungkapkan bahwa masyarakat yang tinggal di daerah Labuapi mengalami kemacetan air dan tidak adanya informasi mengenai penyebab terjadinya kemacetan air di daerah tersebut.

Menanggapi aduan demonstran tersebut, Direktur Utama PDAM Giri Menang, Bapak L. Ahmad Zaini menyampaikan bahwa beliau ingin melihat data-data pendukung mengenai tarif biaya yang berbeda dari rumah yang dikeluhkan agar dapat disesuaikan dengan database yang ada di PDAM Giri Menang. Data tersebut sekaligus menjadi bukti bagi PDAM agar segera di tindak lanjuti kalau memang benar ditemukannya kejanggalan antara jumlah pemakaian dengan nilai pembayaran.

Mengenai denda yang dikenakan kepada pelanggan, tujuannya yaitu supaya pelanggan tetap disiplin/tertib membayar tagihan tepat waktu. “kalau telat membayar makan akan dikenakan denda dan itu merupakan aturan yang harus ditaati. Sebaliknya kalau tidak mau membayar denda ya jangan melanggar aturan” ugkapnya.

Menyoroti kondisi air di wilayah labuapi dan sekitarnya, Zaini mengatakan bahwa memang sedang lagi di adakan perbaikan pada pipa distribusi yang mengalirkan air ke wilayah tersebut. pengerjaannya memang sudah diselesaikan, tapi untuk normalisasi aliran air diperlukan waktu selambat-lambatnya sampai dengan satu minggu untuk kembali normal.

“ada prosedur yang harus di jalankan ketika ada pelayanan terganggu seperti itu. Seperti harus diumumkan di media,Dan kita sudah mempublikasikan informasi tersebut via radio dan Web PDAM Giri Menang” ujarnya.

Pada sesi terakhir klarifikasi, demonstran menanyakan dua perihal mengenai asumsi PDAM yang merupakan perusahaan Business Orientied atau perusahaan yang berorientasi bisnis. Bapak L. Ahmad Zaini dengan tegas menjelaskan bahwa asumsi tersebut tidak benar. PDAM Giri Menang berorientasi pada pelayanan publik. Sesuai dengan yang disebutkan pada RPJMN (Rencana Program Jangka Menengah Nasional) dan dapat dilihat dari beberapa program PDAM khusus bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau menengah kebawah.

Aksi demonstrasi ditutup dengan penjelasan Direktur Utama PDAM Giri Menang bahwa tidak ada diskriminasi atau tindakan yang spesial bagi karyawan PDAM dalam membayar air. “Semua warga, baik itu karyawan PDAM yang menggunakan air PDAM wajib membayar air tepat waktu. Tidak ada diskriminasi atau spesialisasi. Semua sama rata” ungkapnya. 


Selengkapnya
Gambar Berita

Informasi Perbaikan

Sehubungan dengan adanya kegiatan perbaikan pipa distribusi 16” di Wilayah Dasan Tereng Kecamatan Narmada, maka kegiatan tersebut akan berdampak pada penghentian/gangguan sementara distribusi air ke wilayah Gerung, Kediri dan sekitarnya, Jl. Lingkar, Dasan Cermen, Perampuan, Labuapi dan Mapak.

Perbaikan telah dilakukan dari Pagi hari, Senin 20 Februari 2017 dan diperkirakan akan selesai pada sore hari (20/2/2017). Distribusi air akan kembali berjalan normal dalam kurun waktu satu hari setelah perbaikan selesai. Oleh sebab itu dihimbau kepada wilayah terdampak agar mengisi tandon air, ember dan sejenisnya untuk cadangan kebutuhan sehari-hari selama menunggu distribusi air kembali normal.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Mohon maaf yang sebesar-besarnya atas ketidaknyamanannya. Terima kasih

 

      Ttd,

 

Manajemen 


Selengkapnya
Gambar Berita

Kunjungan Kerja PDAM Tirta Mentaya Sampit Ke Pdam Giri Menang

Mataram – Selasa, 14 Februari 2017, bertempat di ruang rapat kanntor PDAM Giri Menang, Direksi beserta jajaran Kepala Bagian PDAM Giri Menang telah menerima kunjungan dari rombongan PDAM Tirta Mentaya Sampit Kabupaten Waringin Timur dan perwakilan dari DPRD Komisi IV Kabupaten Waringin Timur, Provinsi Kalimantan Tengah. Kedatangan rombongan tersebut bertujuan untuk melakukan kaji banding atau kunjungan kerja dalam rangka mempelajari beberapa hal yang ada pada PDAM Giri Menang yakni terkait beberapa perda mengenai Penyertaan Modal Pemerintah Daerah ke PDAM Giri Menang sebagai gambaran bagi PDAM Tirta Mentaya.

Peserta yang turut hadir dalam kunjungan kerja tersebut sebanyak 16 orang yang terdiri dari Direksi, jajaran Kepala Bagian, dan Ketua beserta anggota dari DPRD Komisi IV Kabupaten Waringin Timur.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PDAM Giri Menang, Bapak L. Ahmad Zaini menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rombongan karena telah menjadwalkan kedatangannya untuk silaturrahim ke kantor PDAM Giri Menang.

Pada kesempatan yang sama, ketua rombongan sekaligus ketua Dewan Perwakilan DPRD Komisi IV, Jhon Krisli juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PDAM Giri Menang yang telah berkenan menerima kedatangan rombongan.

Selanjutnya, Jhon Krisli juga menyampaikan maksud dan tujuan kedatangan rombongan yakni untuk mempelajari perda dari PDAM terkait dengan pelayanan, masa jabatan direksi dan juga penyertaan modal bagi perusahaan. Jhon Krisli mengungkapkan bahwa ada beberapa kendala yang di temui dalam PDAM Tirta Mentaya sehingga perlu adanya revisi dari beberapa perda mengenai PDAM Tirta Mentaya. Melalui kunjungan kerja ini, diharapkan dapat menjadi gambaran bagi PDAM Tirta Mentaya dan DPRD kabupaten Waringin Timur dalam menindak lanjuti Perda serta kualitas dari pelayanan PDAM Tirta Mentaya kedepannya.

Sebelum memasuki sesi tanya jawab, Direktur Utama PDAM Giri Menang, Bapak L. Ahmad Zaini memberikan pemaparan terkait profil PDAM Giri Menang. Mulai dari sejarah, cakupan pelayanan, program 10 juta sambungan dari pemerintah, penyertaan modal, sitem informasi pelayanan berbasis website sampai dengan awarding yang diterima oleh PDAM Giri Menang. dan dilanjutkan ke tahapan pembahasan Penyertaan Modal Pemerintah Daerah bagi perusahaan.

Kegiatan selanjutnya di isi dengan sesi tanya jawab yang berjalan kondusif dan penuh keakraban dan ditutup dengan makan siang bersama. 


Selengkapnya
Gambar Berita

Air Siap Minum Sebagai Perwujudan Meningkatnya Kualitas Air

Mataram. Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang menerima rombongan dari PT. Inti Kaliasin untuk nenberikan pemaparan/presentasi mengenai sistem air bersih air siap minum. Kegiatan tersebut dilakasanakan di ruang rapat Kantor PDAM Giri Menang pada hari Selasa, 7 Februari 2017.

Hadir dalam acara tersebut Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini didampingi oleh Direktur Teknik, H. M. Yusuf dan jajaran Kepala Bagian dan staf bagian terkait PDAM Giri Menang.

Dalam sambutannya, Direktur Utama, L. Ahmad Zaini menyampaikan terima kasihnya telah memberikan kesempatan kepada PDAM Giri Menang untuk berbagi wawasan/pengetahuan mengenai bagaimana sistem penerapan air bersih siap minum yang di inisiasi oleh PT. Inti Kaliasin.

“Sebagai salah satu wujud peningkatan pelayanan yang kita programkan, memang harus sudah ada paling tidak dibeberapa sumber air siap minum yang kita luncurkan baik di wilayah  Kota Mataram maupun di Lombok Barat,” ujarnya

Dalam rangka mempersiapkan program air siap minum tersebut, Dirut menghimbau kepada jajaran pegawai yang ikut dalam acara presentasi tersebut untuk menyimak dengan baik apa dan bagaimana mekanisme sistem kerja, konsep, dan lainnya  sehingga acara dapat berjalan dengan baik dan ilmu yang didapatkan juga bisa diterapkan dan berguna bagi masyarakat.

“Tentu atas kehadiran dari PT. Inti Kaliasin saya ucapkan terima kasih dan selamat datang di PDAM Giri Menang. Mudahan apa yang kita lakukan hari ini akan memberikan manfaat bagi kita semua,” Tutupnya .

Sementara itu beberapa pemaparan program yang disampaikan oleh PT. Inti Kaliasin salah satunya mengenai Program Zona Air Minum Prima (ZAMP). Zamp adalah suatu program peningkatan kualitas air yang didistribusikan kepada pelanggan suatu kawasan (zona) tertentu sehingga dapat diminum secara langsung sesuai dengan standar kualitas air minum yang ditetapkan pemerintah dengan PERMENKES RI NO 907 Tahun 2002 tentang syarat-syarat dan pengawasan kualitas air minum.


Selengkapnya
Gambar Berita

Pisah Sambut Dirum PDAM Giri Menang

Senin, 6 Februari 2017, bertempat di halaman Kantor PDAM Giri Menang. Rutinitas apel pagi kali ini dirangkai dengan agenda pisah sambut Dirum yang lama dengan Dirum baru PDAM Giri Menang.

Dalam kesempatan tersebut Direktur Umum sebelumnya H. Ahmad Ridwan menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kepala Daerah yang selama ini memberikan kesempatan dan kepercayaan untuknya mengemban amanat sebagai Direktur Umum PDAM Giri Menang. Menurutnya masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikannya dan berharap kepada dirum terpilih yang menggantikannya untuk dapat meneruskan dan menyelesaikan apa yang harusnya penting untuk diselesaikan.

Ridwan menyampaikan permohonan maafnya apabila terdapat kekurangan dirinya selama mengemban amanat sebagai Direktur Umum PDAM Giri Menang. Ridwan berharap PDAM Giri Menang akan terus berkembang dan maju sesuai apa yang diharapkan bersama.

Sebagai penutup, Ridwan menyampaikan terima kasih kepada manajemen karena masih memberikan kesempatan untuk terus bergabung bersama PDAM Giri Menang.

Hal senada juga disampaikan oleh Direktur Umum terpilih, Maman Rahman Danis. Maman  menyampaikan terima kasihnya kepada dirum periode sebelumnya yang selama ini mengemban amanah dengan  baik dan sekaligus berkomitmen untuk meneruskan dan menyelesaikan apa yang harusnya menjadi tanggung jawab dirinya dalam jabatannya sebagai direktur umum terpilih periode 2017-2021.

Maman juga tak lupa menyampaikan terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada semua pihak yang telah memberikannya kesempatan mengemban amanah sebagai direktur umum yang baru. Dalam sambutannya beliau berkomitmen untuk memberikan yang terbaik yang sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya sebagai Direktur Umum PDAM Giri Menang. Beliau mengajak seluruh pegawai PDAM Giri Menang untuk bersama-sama membangun dan meningkatkan kinerja dan meningkatkan pelayanan PDAM Giri Menang.

Acara pisah sambut ditutup dengan pemberian bingkisan yang diserahkan langsung oleh Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini dan diakhiri dengan jabat tangan ucapan selamat dari seluruh jajaran pegawai.


Selengkapnya
Gambar Berita

Bupati Lobar Lantik Direktur Umum PDAM Giri Menang

Giri Menang. Direktur Umum  (dirum) PDAM Giri Menang resmi dijabat oleh Maman Rahman Danis, ST, MM, setelah dilantik Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid, Jumat (3/1) lalu. Maman Rahman menggantikan posisi Ahmad Ridwan, S.Adm yang mengundurkan diri. Pada kesempatan pelantikan Dirum tersebut, orang nomor satu di Lobar ini mengapresiasi kemajuan PDAM selama beberapa tahun terakhir.

Pelantikan dilakukan di Ruang Jayengrane Kantor Bupati Lombok Barat dan dihadiri Wakil Walikota Mataram H. Mohan Roliskana, Direktur Utama PDAM Giri Menang H. L. Ahmad Zaini dan jajaran, kepala SKPD Lombok Barat dan Tokoh Agama. Hadir pula Dewan Pengawas PDAM. Dalam kesempatan itu, Bupati menyatakan PDAM Giri Menang beberapa tahun terakhir mengalami peningkatan yang luar biasa, baik dalam efisiensi, pelayanan dan lainnya.

“bahkan bebrapa bulan yang lalu PDAM mendapatkan sertifikat ISO dan satu-satunya perusahaan air minum di NTB yang memperoleh ISO,” jelas Bupati H Fauzn Khalid. Bupati berpesan agar konsolidasi yang baik di dalam tubuh PDAM Giri Menang agar terus ditingkatkan.

Setiap keberhasilan pasti diawali oleh kesolidan tim di suatu organisasi, termasuk PDAM Giri Menang ini,” ujar bupati.

Bupati juga mengingatkan akan kebutuhan air bersih yang terus meningkat untuk masyarakat. Terkait ketersediaan bahan baku seringkali jauh lebih minimal dibandingkan tingkat kebutuhan masyarakat. Untuk itu, jelasnya, perlu dicari solusi dan harus dimulai dari hulu seperti pemeliharaan sumber air dan berusaha agar tidak ada kebocoran dalam distribusi air serta mengefektifkan sumber daya yang ada sehingga dapat dimanfaatkan lebih maksimal.

Diketahui, Maman Rahman sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian QHSE (Quality, Healthy, Safety and Environtment) PDAM Giri Menang. Proses pengangkatan Maman sebagai sebagai Direktur Umum PDAM Giri Menang setelah pertanggal 20 Januari Lalu Ahmad Ridwan mengajukan surat pengunduran diri. Setelah berkomunikasi dengan Walikota Mataram, pada tanggal 26 Januari akhirnya Bupati Lobar, H. Fauzan Khalid menerima pengunduran diri tersebut dan meminta dewan pengawas melakukan proses seleksi untuk jabatan yang ditinggalkan Ahmad Ridwan, (her)

 

Sumber : Suara NTB


Selengkapnya
Gambar Berita

Rombongan PDAM Kabupaten Bogor Melakukan Kunjungan Ke PDAM Giri Menang

Mataram. 2 Februari 2016, bertempat di ruang rapat kantor PDAM Giri Menang, Direksi beserta jajaran Kepala Bagian PDAM Giri Menang menerima kunjungan PDAM Kabupaten Bogor. Kedatangan rombongan kunjungan tersebut bertujuan untuk membahas pengadaan tanah dan perlindungan tanah sumber air baku karena sehubungan akan dilaksanakannya pengadaan tanah sumber air baku sebagai upaya dalam penambahan kapasitas guna peningkatan cakupan pelayanan di wilayah Kabupaten Bogor.

Peserta yang turut hadir dalam kunjungan tersebut sebanyak 16 orang yang terdiri dari Direksi, Kepala Bagian, Kasubag, staf dan Dewan Pengawas PDAM Kabupaten Bogor dan unsur pemerintah Daehrah Kabupaten Bogor.

Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini pada sambutannya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rombongan kunjungan dari PDAM Kab. Bogor yang sudah menjadwalkan kedatangannya untuk melakukan silaturrahim ke kantor PDAM Giri Menang. Menurutnya ini merupakan suatu kehormatan bagi PDAM Giri Menang.

Pada kesempatan yang sama, ketua rombongan yang sekaligus menjadi Dewan Pengawas PDAM Kabupaten Bogor, Alla Asmara menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada pihak PDAM giri Menang yan telah berkenan menerima dan menyambut dengan suasana penuh kehangatan.

Alla juga menyampaikan maksud dan tujuan kedatangannya ke PDAM Giri Menang yakni ingin mengetahui bagaimana sesungguhnya proses penguasaan terkait dengan sumber mata air. Karena menurutnya di PDAM Kab. Bogor ditemukan beberapa kendala yang dihadapi. Salah satunya adanya perbedaan yang sangat besar antara harga berdasarkan appraisal dengan harga yg ditetapkan si pemilik tanah di wilayah sumber mata air. “hal tersebut yang menjadi kendala pada PDAM Kab. Bogor dalam menguasai titik sumber-sumber mata air tersebut,” Ujarnya.

Berlanjut dalam kesempatan sesi tanya jawab, Direktur Utama PDAM Giri Menang L. Ahmad Zaini memberikan pemaparan satu persatu terkait tahapan pengadaan tanah melalui penyertaan modal daerah dan tahapan pengadaan tanah melalui jual beli. Tanya jawab berlangsung sangat aktif dan penuh keakraban. 


Selengkapnya
Gambar Berita

PDAM Giri Menang Gelar Lomba Sayembara Desain Logo

Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Giri Menang mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mengajukan desain/karya terbaik dalam pembuatan Logo PDAM Giri Menang. Logo yang dibutuhkan adalah desain logo sederhana, berkarakter, mudah diingat, memiliki nilai kearifan lokal, berwawasan lingkungan yang dimiliki oleh 2 (dua) Instansi Pemerintah (Lombok Barat dan Kota Mataram)

Peserta Sayembara Desain Logo PDAM Giri Menang adalah perorangan (pelajar, mahasiswa dan umum) dan memiliki kesempatan mengirimkan maksimal 2 (dua) karya/orang dan merupakan karya ASLI yang dapat dipertanggungjawabkan dan belum pernah dipublikasikan maupun diikutsertakan dalam lomba sejenis.

Pengumpulan karya dapat dilakukan mulai hari ini (01.02.2017) dari tanggal 1 Februari sampai dengan 14 Maret 2017 (peserta tidak dipungut biaya) dan akan segera diseleksi oleh tim juri yang sudah ditetapkan. Pengumuman pemenang akan diberitahukan pada tanggal 1 April 2017 via website PDAM Giri Menang dan akan diinformasikan secara langsung oleh panitia. Penyerahan hadiah akan dilaksanakan pada tanggal 17 April 2017.

Pemenang dalam Sayembara Desain Logo PDAM Giri Menang akan mendapatkan hadiah senilai Rp. 20.000.000 (dua puluh juta) beserta sertifikat.

Untuk informasi lengkap mengenai syarat dan ketentuan, klik link berikut.  

Sayembara Desain Logo PDAM Giri Menang


Selengkapnya